Pembangunan Rehabilitasi Dan Pemeliharaan Balai Penyuluh Rampung Dengan Mutu Sesuai Petunjuk Teknis.

foto pembangunan rehabilitasi Dan Pemeliharaan Balai Penyuluh di Kecematan serta sarana Kantor BPP Penyuluh Kec Dompu.

 

 

ChanelNtbNews, Dompu, NTB – Kontraktor Pelaksana CV. Putra Tunggal telah merampungkan pembangunan rehabilitasi Dan Pemeliharaan Balai Penyuluh di Kecematan serta sarana dengan waktu pelaksanaan 120 hari kelender.

 

Proyek senilai Rp. 345.152.393, yang bersumber dari Dinas Pertanian dan Perkebunan Dompu tersebut rampung dengan mutu dan kualitas yang sudah sesuai gambar maupun bestek.

 

“Alhamdulillah, kita sudah merampungkan proyek ini, sebelum masa berakhirnya kontrak pekerjaan, dengan waktu yang masih tersisa 2 Minggu, dan tentu nya dengan mutu dan kualitas yang tidak diragukan,” kata Kontraktor Pelaksana CV. Putra Tunggal, saat ditemui awak media di lokasi pekerjaan Kantor BPP Kec Dompu, Minggu, 29/10/23.

 

Kontraktor Pelaksana juga mengatakan dengan rampungnya pekerjaan ini dengan waktu yang terlalu cepat, semata-mata karena ini tanggung jawab kita sebagai Pelaksana untuk menyelesaikan proyek ini.

 

 

Disamping kita menjalankan amanat yang dimandatkan oleh pemerintah melalui Dinas Pertanian dan Perkebunan (Distanbun) Kabupaten Dompu, agar terlaksana sesuai petunjuk teknis dari dinas itu sendiri.

 

Serta ikut berpartisipasi dalam mendukung Program Pembangunan Pemerintah kabupaten Dompu demi mengsuksekan Program Jara Pasaka Dompu Mashur.

 

Diakhir, Semoga apa yang sudah kita perbuat ini dapat bermanfaat untuk kelangsungan kegiatan para petani Dompu dan lebih khususnya para pegawai yang ada di kantor BPP Kec Dompu.

 

“Kami juga mengucapkan terima kasih kepada Konsultan pelaksana dan kru BPP yang sudah membantu sehingga pekerjaan ini rampung seperti yang diharapkan berasama,” ujar Kontraktor pelaksana.

 

Penulis : IW 

 

image_pdfimage_print