KPU Goes To Pesantren, Nobar Film “Tepatilah Janji” Di Pondok Pesantren Al-Kautsar Ranggo

Foto, Yusuf Ketua Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih, Parmas Dan SDM KPU. Kabupaten Dompu, Anggota Bawaslu Kabupaten Dompu Wahyuddin, S.Pd. yang tenar disapa Bung Cung-cung dan Seluruh Santri Pondok pesantren Al-Kautsar Desa Ranggo 

 

 

 

ChanelNtbNews, Dompu, NTB – Bertepatan dengan Hari Santri Nasional, Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Dompu melaksanakan Program Kegiatan KPU Goes To Pesantren, Nonton Bareng (Nobar).

 

Penayangan Film KPU yang berjudul “Tepatilah Janji” Karya Garin Nugroho. berlangsung di pondok pesantren Al-Kautsar Desa Ranggo Kec Pajo, selasa malam, (22/10/24).

 

Nobar yang dipusatkan di pondok pesantren Al-Kautsar Desa Ranggo Kecamatan Pajo Kabupaten Dompu tersebut dihadiri oleh para Santri/Santri Wati, seluruh Pengasuh pondok, Ketua Yayasan, PPK Kecamatan, PPS se-Kecamatan Pajo.

 

Tidak ketinggalan juga hadir Anggota Bawaslu Kabupaten Dompu Wahyuddin, S.Pd. yang tenar disapa Bung Cung-cung

 

Ketua Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih, Parmas Dan SDM KPU. Kabupaten Dompu Yusuf menyampaikan, Nobar Film Tepatilah Janji ini merupakan sarana kegiatan sosialisasi yang strategis, tidak sekedar berdampak dalam membangun kesadaran

 

Akan Tetapi juga dapat menjadi inspirasi yang mendorong perubahan perilaku pemilih dan masyarakat umum.

 

Karena Strategi ini merupakan cara pandang baru KPU memanfaatkan teknologi digitalisasi berupa vidio dan audio untuk mengajak pemilih terutama bagi pemilih pemula (gen Z) untuk menggunakan hak pilihnya dengan bijak,

 

“Melawan politik uang, politik identitas dan politisasi Sara serta menumbuhkan rasa toleransi antar sesama pada pelaksanaan Pilkada Serentak Tahun 2024.”jelas Sandi singkat.

 

Bersama Wujudkan PILKADA Serentak Tahun 2024 Dengan Semangat “MANGGINI-MANGGARI-MATAROA”

 

Penulis IW