Kabar Baik!! Permohonan Tambahan Kuota Pupuk Untuk Petani Dompu, Telah Diterbitkan Alokasi Tambahan Pupuk Bersubsidi Dari Kementan.
Foto, Kadistanbun Dompu, Muhammad Syahroni, SP,.MSi dan Pupuk Bersubsidi
ChanelNtbNews, Dompu, NTB – Dalam Rangka meningkatkan Pendapatan para Petani, Pemerintah Daerah Kab. Dompu melalui Dinas Pertanian dan Perkebunan Kab. Dompu mengajukan Permohonan Penambahan Kuota Pupuk pada Pemerintah Pusat.
Mendapat kabar baik, bahwa Permohonan Penambahan Kuota Pupuk untuk Para Petani di Kabupaten Dompu diterima oleh Kementan.
Hal itu disampaikan Kepala Dinas Pertanian dan Perkebunan Kab Dompu, Muhammad Syahroni, SP,.MSi, dikutip dari akun Facebook Distanbun Kabupaten Dompu, Senin, 29/04/24
Syahroni menjelaskan bahwa untuk mendukung hal tersebut, sebagai wujud komitmen dari Pemda untuk para petani Dompu, telah di buatkan surat Bupati kepada kadistan NTB.
“Upaya itu, dilakukan secara nasional dan telah terbit tambahan alokasi pupuk bersubsidi (pubers) dan termasuk tambahan alokasi buat NTB sesuai kepmentan no 249/KPTS/SR.320/M/04/2024.”terang Syahroni.
Syahroni menyebutkan bahwa saat ini kuota pubers urea dompu yaitu sebesar 19.146 ton. dan kuota itu di rasakan masih kurang oleh karena itu Pemda melalui Distanbun Dompu Ntb, sedang melakukan komunikasi untuk penambahan kuota sebesar 13.000 ton.
“Mohon do’a dan dukungan semoga tambahan alokasi bisa terakomodir.”harap Dae Roni Sapaan akrabnya.
Penulis : IW