Hasil Quick Count Tim IT, Berdasarkan C1, BBF-DJ Unggul 53,35%, Pada Pilkada Dompu.

Foto, BBF saat Para Pendukung rame-rame ucapkan selamat dan memeluk BBF, usai penyampaian hasil Quick Count 

 

 

 

ChanelNtbNews, Dompu, NTB – Berdasarkan Hasil Real Count Intern Paslon Bupati dan Wakil Bupati Dompu, Bambang Firdaus, SE dan Syirajudin, SH (BBF-DJ) sementara unggul dengan perolehan suara 53,35%

 

Sementara untuk Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Dompu, No urut 2, H. Kader Jaelani dan H Syahrul Parsan, ST,.MT (Akj-Syah), hanya memperoleh suara 46,65%

 

Maka, Pasangan Nomor urut 1 dipastikan menang dengan selisih suara sekitar 7% pada Pertarungan Pilkada Kabupaten Dompu Tahun 2024,

 

Keputusan tersebut, disampaikan langsung oleh Calon Bupati Dompu, Bambang Firdaus, SE (BBF), di hadapan para pendukung dan simpatisannya di kediamanya Rumah Putih, Desa Mangge Asi Kecematan Dompu, Rabu, 27/11/24, sekitar pukul. 20.22 wita

 

Dalam penyampaiannya BBF, mengucapkan Terima Kasih Kepada seluruh masyarakat Dompu, yang telah mendukung dan memberikan Do’a restunya kepada Paslon BBF-DJ. sehingga berhasil mengungguli suara lawan politiknya pada Pilkada 2024 ini.

 

Pada malam hari ini, tepatnya di jam 09.22 wita, saya atas nama Bambang-Syirajuddin, menurut data Quick Count yang dilakukan oleh Tim IT BBF-DJ dengan cermat berdasarkan Data C1 yang bisa di pertanggung jawabkan

 

Bahwa perolehan suara pada malam hari ini adalah sebesar 53,35% dengan selisih suara sebesar 9.900 suara, dengan suara yang sudah masuk sekitar 93%, dan tersisa 7%, yang belum masuk,

 

“Kita berkeyakinan bahwa 7% tidak akan bisa merubah hasil akhir. sehingga kami nyatakan menang,” ungkap BBF penuh keyakinan, yang langsung Disambut meriah oleh seluruh pendukung dan simpatisan BBF-DJ, dengan meneriakkan menang sembari mengangkat 1 jari.

 

Lanjut BBF menyampaikan kepada seluruh masyarakat Dompu, bahwa Pilkada ini, telah terlaksana dengan baik, damai dan aman,” mari kita sambut kemenangan ini dengan suka dan cita,” ajak BBF penuh bahagia kepada para pendukung yang rela menunggu momen tersebut sejak siang hari.

 

 

Ditegaskan BBF, sekali lagi kami ucapkan terima kasih kepada seluruh Tim Pemenangan BBF-DJ yang sudah berjuang bercucuran keringat yang sudah luar biasa memenangkan pasangan BBF-DJ

 

“Bahwa ini adalah kemenangan kita bersama, mari bersama-sama untuk memajukan Kabupaten Dompu ini, kita berharap pendukung Paslon nomor 1 dan 2 hari ini, mari sama-sama kita membangun Dompu ini, agar jauh lebih kuat, Allahuakbar, Allahuakbar, Allahuakbar,” ucap BBF penuh bijak yang disambut oleh para pendukung dengan tepuk tangan meriah.

 

Hasil Pantauan media ini, sepanjang jalan lintas sumbawa, mulai dari Kelurahan Dorotoi sampai di Desa Manggeasi terjadi kemacetan

 

Sehingga menyebabkan antrian panjang kendaraan, dikarenakan para pendukung BBF-DJ melakukan konvoi merayakan kemenangan hingga di jalan menuju Desa Bara.

 

Hampir di Desa/Kelurahan Eforia merayakan kemenangan untuk pasangan BBF-DJ, dengan aman dan Damai.

 

Penulis Tim CNNEWS

 

image_pdfimage_print