Kepala BPKAD Dompu Beserta Seluruh Jajaran, Mengucapkan Hut Kemerdekaan RI Ke-79

Foto, Kepala BPKAD Kabupaten Dompu, Muhammad Syahroni, SP,.MM

 

 

ChanelNtbNews, Dompu, NTB – Kemerdekaan bukan sekadar tanggal merah dalam kalender atau perayaan kembang api yang spektakuler, akan tetapi Kemerdekaan adalah hak asasi manusia yang berharga, yang diraih melalui perjuangan dan pengorbanan.

 

Sejarah telah mengajarkan kita tentang betapa berharganya kemerdekaan. Generasi terdahulu mempertaruhkan nyawa dan masa depan mereka untuk membebaskan negara dari belenggu penjajahan.

 

Namun, pertanyaannya adalah, apakah kita telah menjaga dan menghargai hasil perjuangan mereka?

 

Kemerdekaan bukan hanya tentang hak untuk mengeluarkan suara dalam pemilu atau bebas berbicara. tetapi melibatkan tanggung jawab untuk membangun negara yang lebih baik, lebih adil, dan lebih sejahtera.

 

Maka, melalui Momentum Kemerdekaan ini, Kepala BPKAD Kabupaten Dompu, Muhammad Syahroni, SP,.MM beserta seluruh jajarannya mengucapkan Selamat Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-79 tahun 2024.

 

Penulis IW

image_pdfimage_print