Meriahkan Hut Kemerdekaan RI 78, Dislutkan Adakan Lomba ‘Seru’ Penataan Ruang Kerja Serta Makan Mie Komposisi 3/2 Dan 20 Cabe.
Foto Kadis Perikanan dan Kelautan (Dislutkan), Amiruddin, S. Hut Dan Sekretaris Dislutkan Ir. Muhammad Ikhsan,.MSi
ChanelNtbNews, Dompu, NTB – Dalam Rangka Menyambut HUT Kemerdekaan RI ke 78, Dinas Perikanan dan Kelautan Kabupaten Dompu, tengah melaksanakan sejumlah Perlombaan, diantaranya lomba paling Seru yaitu Lomba Penataan Ruang Kerja masing-masing Bidang dengan Tim Penilai dari pihak luar dan Lomba makan mie dengan komposisi 3/2 dan 20 cabe.
Selain itu juga Dinas Perikanan ikut berpartisipasi memeriahkan pada perlombaan tingkat kabupaten mini soccer dan tarik tambang dan Khusus Perlombaan di internal ini, dimulai pada hari Jumat, 11/8/23 dan akan berakhir hari ini, Rabu 16/8/23, dimana nanti sore partai final lomba tarik tambang yang akan berlangsung di halaman kantor dinas perikanan dan kelautan kab Dompu.
Hal itu, disampaikan Kadis Perikanan dan Kelautan Kab Dompu Amiruddin, S.Hut, didampingi oleh Sekdis Ir. Muhammad Ikhsan, M.Si. yang sedang menyaksikan langsung lomba Membawa kelereng pada sejumlah awak media di Lapangan Volleyball Dinas Perikanan dan Kelautan, rabu, 16/08/23.
Kadis Perikanan dan Kelautan Kab Dompu Amiruddin, S.Hut, mengatakan bahwa Perlombaan ini, dalam rangka memeriahkan Hut kemerdekaan Republik yang ke 78, Khusus untuk Internal.
” Tadi pagi sudah menyelesaikan final Volley ball antar bidang dan keluar sebagai juara 1, adalah Tim Sekretariat, disusul juara 2 PDSPKP dan diposisi 3 Penyuluh Perikanan,” jelas Kadis.
Kemudian dilanjutkan dengan perlombaan membawa kelereng dan setelah ini ada juga lomba mengaitkan keranjang.
Selanjutnya untuk semua perlombaan ini akan berakhir nanti sore, dimana nanti partai puncak final lomba tarik tambang antar bidang.
Selain itu, kemarin ada lomba yang paling seru, yaitu Lomba Penataan Ruang Kerja atau menghias untuk masing-masing bidang dan kemudian kita undang dari pihak luar untuk untuk menilai.
” Kemarin yang sempat hadir menilai, Kadis Pertanian, M. Syahroni, SP,.MM, Kadis LH Jufrin, ST,.MSI dan Kabag Organisasi, sebagai Tim penilai lomba tersebut.” pungkasnya.
Disisi lain, kami juga ikut pada Perlombaan di tingkat kabupaten, kita berpartisipasi pada lomba sepak bola mini soccer dan lomba tarik tambang di lapangan karijawa,” tapi kita sudah kalah duluan,” tuturnya.
” Perlombaan ini, disamping memeriahkan Hut kemerdekaan RI 78, juga untuk mempererat hubungan silaturahmi sesama pegawai di dinas perikanan.” ujar Kadis yang karismatik ini.
Sementara ditempat yang sama, Sekdis Ir. Muhammad Ikhsan, M.Si, menyampaikan bahwa kegiatan internal kita ini, untuk menambah kebersamaan dan kekompakan kita di internal dinas.
Lanjut, tadi juga sudah disampaikan pak Kadis yang sedang kita lakukan sekarang ini, lomba menata ruang kerja antar bidang,
” Alhamdulillah kemarin sudah dinilai dan Tim penilainya dari ekstanal, yaitu Kadis Pertanian, Kadis LH dan Kabag Ortal,” kata Sekdis.
Kemudian hasilnya sudah diperoleh, tapi masih dirasiakan oleh pk Kadis,” selanjutnya untuk pengumuman pemenangnya, Insyaallah besok hari Senin, 21/8/23.” papar Ir. Muhammad Ikhsan.
foto lomba makan mie komposisi 3/2 dan 20 cabe dan perlombaan lainnya.
Untuk perlombaan terakhir Dislutkan Sore ini, yaitu Lomba makan mie dengan komposisi 3/2 dan 20 cabe dan tarik tambang
” Mudah-mudahan perlombaan ini, kekompakan Cruew Dinas masih terpelihara dan semangat kerja juga akan meningkat,” ujar pria dikenal ulet dalam bekerja.
Pen : IW